BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS
TEMPATNYA ANAK MUDA NONGKRONG N SHARING TENTANG TREN TREN ANAK MUDA JAMAN SEKARANG...


PEACE,LOVE , AND GAUL... ^^V

Sabtu, 16 Januari 2010

Komputer Generasi Pertama

Mungkin nggak banyak yang tau kalo komputer generasi pertama itu perlu ruangan yang sangat luas untuk menempatkannya, dan perlu banyak AC untuk mendinginkannya.



Pada awalnya komputer diciptakan cuma sebagai mesin hitung matematika, hingga akhirnya terus berevolusi menjadi mesin serba guna khususnya pada bidang industri dan penelitian.

Kata dasar komputer berasal dari kata "compute" yang berarti menghitung dengan kata lain komputer berati alat penghitung.

Komputer pertama kali ditemukan oleh Charles Babbage. Kecerdasan logika matematikanya yang super, membuat dia mampu menciptakan sebuah mesin yang disebut Analytical Engine pada tahun 1882. Ini adalah sebuah mesin yang berfungsi sebagai alat perhitungan-perhitungan umum.

Setelah Charles Babbage, ada John V. Atanasoff yang muncul dengan komputer rancangannya Atanasoff-Berry Computer (ABC) pada tahun 1937. Belakangan komputer ini dianggap sebagai komputer elektronik pertama.

ENIAC muncul beberapa tahun kemudian. Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC) ini diperkenalkan oleh John Mauchly dan J. Presper Eckert.

Bekerja sama dengan pemerintah Amerika Serikat dan University of Pennsylvania, computer ini terdiri dari 18.000 tabung hampa udara (vacuum tube), 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder. Komputer yang sangat besar ini mengonsumsi daya sebesar 160kW.

Komputer di jaman ini disebut sebagai komputer generasi pertama, yang dipakai antara tahun 1942 hingga 1959. Prosesnya lambat, kapasitas penyimpanan kecil, dan tentu saja, ukuran yang sangat besar.

Ya, karena ukurannya ini, sebagian kalangan sampai menjuluki komputer generasi ini sebagai komputer dinosaurus. Perlu ruangan khusus untuk menempatkannya.

Di era ini, komputer menggunakan tabung hampa/ vaccum tube sebagai komponennnya. Semua programnya dibuat dalam bahasa mesin (kode 0 dan 1) yang tersimpan dalam memori komputer. Saking kompleksnya, cuma orang yang ahli sajalah yang dapat menggunakan komputer ini karena sangat sulit dan daya komputesinya sangatlah lambat.

Univac, IBM, Burroghs, dan Honeywell, adalah beberapa pabrikan yang memroduksi komputer generasi pertama ini. Mesin-mesin yang menguasai pasar adalah ENIAC, MARK II, EDSAC, MARK III, UNIVAC I & II, IBM 650, dan ADVAC.

0 komentar: